PURBALINGGA – Bupati Purbalingg Dyah Hayuning Pratiwi memberikan penghargaan bagi Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang telah menyusun laporan keuangan secara tepat waktu dan baik. Salah satu penghargaan itu diterima Bagian Humas dan Protokol Setda Purbalingga sebagai SKPD dengan laporan keuangan tercepat kelompok Bagian/Kecamatan/Kelurahan/Sekolah.

“Laporan Keuangan Daerah merupakan kompilasi dari laporan keuangan seluruh SKPD. Kecepatan penyelesaian dan kualitas LKD sangat tergantung pada kecepatan dan kualitas laporan keuangan SKPD. Oleh karena itu perlu kiranya kepada SKPD berprestasi kita berikan penghargaan,” kata Bupati Tiwi saat penyerahan simbolis Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) di Operation Room Graha Adiguna, Senin (10/1/2022).

Sebelumnya, Sekretaris Daerah (Sekda) Herni Sulasti melaporkan penghargaan kepada SKPD berprestasi dalam penyusunan LKD tahun 2020 diberikan kepada dua kelompok SKPD yakni kelompok Badan, Dinas dan BLUD serta kelompok Bagian,Kecamatan,Kelurahan dan Sekolah. Kedua kelompok memilih SKPD terbaik secara kualitas dan tercepat secara waktu penyelesaian penyusunan LK SKPDnya.

“Penghargaan dan hadiah yang diberikan hendaknya dapat mendorong SKPD untuk menyusun laporan keuangan dengan lebih baik,” katanya.

Selengkapnya, SKPD berprestasi dalam penyusunan LKD SKPD diberikan kepada Dinas Perumahan dan Pemukiman sebagai SKPD dengan laporan keuangan terbaik kelompok Badan,Dinas dan BLUD kemudian Dinas Komunikasi dan Informatika sebagai SKPD dengan laporan keuangan Tercepat kelompok Badan/Dinas/BLUD.

Sedangkan untuk kelompok Bagian/Kecamatan/Keluarahan/Sekolah SKPD terbaik dalam laporan keuangan adalah Kecamatan Kejobong dan SKPD Tercepat kelompok Bagian/Kecamatan/Kelurahan/Sekolah diraih Bagian Humas dan Protokol Setda Purbalingga.

Kabag Humas dan Protokol Setda Sukirto Hadi mengaku bangga dengan prestasi yang telah ditorehkan jajarannya. Penghargaan yang diberikan kepada Bagian Humas dan Protokol, ujar Sukirto, merupakan kesuksesan yang telah dilakukan tim bendahara dan para pimpinan sebelumnya yang telah bekerja secara kolektif, berdedikasi dan berprestasi.

“Semoga penghargaan ini menginspirasi kita semua tim Humas Protokol untuk mempertahankan prestasi ini bahkan berusaha bisa lebih baik lagi,” katanya. (Hr/humasprotokol)